FULL VERSION GAMES

Jumat, 18 Mei 2012

Ikan Yang Tak Punya Otak, Sirip dan Wajah!


Salah satu spesies ikan paling aneh ditemukan pada akhir tahun 2011 lalu diantara 15 spesies lainnya. Masalahnya adalah, ikan yang diyakini hidup dari zaman purba ini tak memiliki otak!
Tim peneliti asal Inggris Raya menemukannya di Pulau Orkney, Skotlandia.
Tak cuma minus otak, ikan yang ditemukan juga tidak memiliki wajah dan sirip. Wow!
Panjang ikan tersebut cuma sekitar 5 sentimeter serta memiliki tubuh yang transparan. Karena minim sirip, ikan ini juga tak jago dalam berenang.
Pergerakannya hanya didukung oleh susunan saraf pada bagian punggungnya. Berita tersebut dilansir International Business Times, diakhir tahun 2011 lalu.
“Di zaman di mana dunia telah dipetakan dan direkam, sangat mengagumkan mengetahui ada banyak spesies menanti untuk ditemukan di bawah ombak lautan,” kata Richard Lockhead, Environment Secretary Skotlandia.
“Perairan Skotlandia kaya akan biodiversitas dan tanggung jawab kita untuk menjaga lingkungan rapuh ini. Karena itu kami melakukan survei laut dengan survei baru yang direncanakan pada tahun 2012 untuk mengetahui apa saja yang ada di laut Skotlandia,” kata Lockhead.


Selain ikan tak berwajah itu, ditemukan pula remis raksasa, remis kuda dan remis kipas. Remis adalah sejenis kerang-kerangan yag hidup di dasar perairan dan memiliki cangkang kuat.

Remis raksasa memiliki cangkang kuat dengan ukuran sekitar 45 sentimeter dan bisa hidup selama 20 tahun. Sementara remis kipas selain memiliki bentuk serupa kipas juga punya tanduk dan filamen berwarna emas seperti rambut manusia. Ukurannya sekitar 40 sentimeter. Remis kuda bisa bertahan hidup selama 50 tahun.

0 komentar:

Posting Komentar